CARA MEMOTONG KARTON TEBAL - Bagian 1 Skip to main content

Featured

SOAL-SOAL UJIAN NASIONAL SMA DARI TAHUN 2011 SAMPAI DENGAN 2017

Buat adik-adik yang membutuhkan soal ujian yang saat ini tingkatnya SMA, silahkan langsung di download pada link dibawah ini. Dipersembahkan oleh MR Copier Balikpapan.

CARA MEMOTONG KARTON TEBAL - Bagian 1

Ada beberapa postingan di youtube tentang cara menjilid buku, baik itu menjilid Hardcover, softcover hingga jilid biasa dengan menggunakan staples dan lakban. Tapi yang harus kita ingat, yang ada di dalam clip youtube itu adalah orang yang telah berpengalaman di bidangnya, sehingga saat kita menonton video clip tersebut, seolah-olah apa yang dilakukan oleh orang tersebut, sangat mudah untuk ditiru.





Saat penulis menonton clip tentang mesin potong kertas di youtube, seolah-olah, memotong kertas itu sangat mudah seperti yang ada di dalam  video clip, realitanya sungguh mengejutkan, setelah mencoba untuk memotong kertas/karton, ternyata untuk membuat sudut siku-siku pada potongan kertas, sangatlah susahnya. Padahal, untuk sebuah buku yang telah dijilid, sudut buku yang tidak sudut, dapat membuat tampilan buku menjadi aneh. Yang saya tulis bukanlah untuk mempersulit sesuatu pekerjaan, tetapi pengalaman pribadi hehehehehe.

Untuk memotong selembar karton tebal seukuran plano, saya dulu membutuhkan 30 menit untuk bisa menjadikan karton tebal ukuran plano tersebut menjadi 7 lembar karton tebal seukuran A4. Setelah 3 tahun, barulah saya mendapatkan tehnik yang cukup lumayan cepat dan hasilnya juga cukup baik menurut saya.

Contoh video clip diatas tentang cara memotong dengan menggunakan cutter dan penggaris. Terlihat gampang dan mudah untuk ditiru. Realitanya, hati hati dengan tangan anda.

inilah cara saya memotong karton tebal seperti gambar yang saya lampirkan dibawah ini


Yang mana menurut saya lebih aman dan lebih cepat pengerjaannya, karena saya menggunakan mal yang telah dibuat terlebih dahulu. dan ingatlah selalu menggunakan mata cutter yang masih tajam, jika sudah dirasa tumpul, segeralah untuk memotongnya. Karena mata cutter yang telah tumpul membuat pekerjaan menjadi lambat.

Demikianlah sekilas cara saya memotong karton tebal, dan dilain kesempatan, akan saya posting video clipnya karena mata ini terasa lelah sekali, dan kopi saya telah habis.  

Wassalam

Popular Posts